KILASBANGGAI.COM, BUNTA – Puskesmas Bunta kembali menunjukkan komitmennya sebagai institusi layanan kesehatan terdepan yang responsif dan berintegritas.
Di bawah komando langsung Kepala Puskesmas, Ibrahim Muhammad, tim medis bergerak sigap memberikan penanganan darurat bagi Bapak Bale, seorang warga yang dievakuasi dalam kondisi lemah dari kawasan perkebunan terpencil antara Desa Koninis dan Desa Pongian. Senin (19/1/2026)
Aksi penyelamatan ini merupakan buah sinergi kemanusiaan antara PT Koninis Fajar Mineral (KFM), Polsek Bunta, dan Pemerintah Desa Koninis.
Setibanya di Puskesmas, pasien langsung mendapatkan perawatan intensif di ruang tindakan untuk menstabilkan kondisi fisiknya yang menurun drastis.
Menyadari kondisi pasien yang tidak memiliki dokumen kependudukan karena bertahun-tahun hidup menyendiri di perkebunan .
Kepala Puskesmas Bunta, Ibrahim Muhammad, menegaskan bahwa aspek keselamatan nyawa adalah hukum tertinggi yang harus dijalankan oleh jajarannya.
“Bagi kami di Puskesmas Bunta, kemanusiaan tidak boleh terhambat oleh urusan administratif.
Saya telah instruksikan tim medis untuk memberikan layanan terbaik dan fasilitas maksimal kepada Bapak Bale hingga beliau pulih sepenuhnya.
Ini adalah bagian dari dedikasi kami untuk hadir bagi seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali,” ujar Ibrahim Muhammad.
Saat ini, Bapak Bale tengah menjalani perawatan intensif di bawah pengawasan tenaga medis profesional Puskesmas Bunta.
Fasilitas kesehatan ini memastikan ketersediaan obat-obatan dan pemantauan berkala guna mempercepat masa pemulihan pasien.
Langkah cepat yang diambil oleh Ibrahim Muhammad dan timnya ini mendapat apresiasi luas sebagai bukti nyata kehadiran negara dalam memberikan perlindungan kesehatan.
Puskesmas Bunta terus bertransformasi menjadi pusat layanan kesehatan yang tidak hanya mumpuni secara fasilitas, tetapi juga memiliki kepekaan sosial yang tinggi dalam menangani kasus-kasus khusus di wilayah Bunta.












Discussion about this post