KILASBANGGAI.COM, BUNTA – Makrul Lamaeni, Imam Desa Toima, Kecamatan Bunta, Kabupaten Banggai mendoakan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Banggai, Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang.
Doa itu ia sampaikan saat menghadiri acara tatap muka pasangan calon Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang di Desa Toima, Kamis (5/9/2024).
Ia mendoakan pasangan calon di Pilkada 2024 ini menjadi Bupati dan Wakil Bupati Banggai periode 2024-2029.
Selain itu, Sulianti Murad juga memberikan hadiah kepada dua Imam Masjid Al Hidayah dan Al Iman Desa Toima.
Warga Desa Toima juga dalam pertemuan itu mebeberkan deretan masalah yang dialami warga.
Mulai dari kesulitan mendapatkan gas LPG 3 kg, biaya sekolah terlalu mahal, bantuan di desa yang tidak berkeadilan, serta janji-janji politik lainnya yang hingga saat ini tidak terealisasi. (*)
Discussion about this post