KILASBANGGAI.COM, BUNTA – Dinas Sosial Kabupaten Banggai menyalurkan bantuan tenda besi dan kursi kepada Majelis Taklim Al-Hidayah Desa Hion, Kecamatan Bunta, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.
Bantuan tersebut diberikan atas usulan Pengurus Majelis Taklim Al-Hidayah kepada Anggota DPRD Banggai Irwanto Kulap pada awal 2024 lalu.
Bantuan berupa dua unit tenda besi bersama 100 buah kursi plastik itu diserahkan langsung oleh Dinas Sosial Banggai, di rumah Jamiat Siduru, salah satu pengurus Majelis Taklim Al-Hidayah di Dusun 2 Dalima Desa Hion.
Serta disaksikan langsung Oleh pemerintah Desa dan BPD Hion, Kamis (5/12/2024).
Pemerintah Desa, BPD dan Anggota Majlis Taklim Desa Hion mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Banggai, Kepala Dinas Sosial, serta Anggota DPRD Irwanto Kulap, yang kerap memperjuangkan kebutuhan masyarakat.
“Semoga bapak dan ibu selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT,” ucap Anggota Majelis Taklim. (*)
Discussion about this post