KILASBANGGAI.COM, BUNTA – Stadion Gelora Salabenda menjadi saksi kehebatan tim Elang Sakti Salabenda dalam lanjutan turnamen sepak bola Piala Bupati Banggai. Tanpa ampun, Elang Sakti menggilas perlawanan Bohotokong FC dengan skor mencolok 5-1 pada laga yang digelar Sabtu sore ini. (31/1/2026)
Sejak kick-off dimulai, Elang Sakti Salabenda langsung mengambil inisiatif serangan. Kehadiran amunisi baru, yakni para pemain transfer asal Palu dan jaya bakti Pagimana terbukti menjadi pembeda di lapangan.
Melalui skema serangan balik yang cepat, Elang Sakti berhasil memecah kebuntuan dan menutup babak pertama dengan keunggulan tipis 1-0.
Memasuki paruh kedua, intensitas permainan anak-anak Salabenda semakin menjadi-jadi.
Bukannya mengendurkan serangan, mereka justru menaikkan tempo permainan yang memaksa lini belakang Bohotokong FC bekerja ekstra keras.
Gempuran bertubi-tubi dari sisi sayap dan tengah membuat pertahanan Bohotokong FC akhirnya rontok.
Empat gol tambahan bersarang di gawang lawan secara bergantian, mengunci kemenangan telak 5-1 untuk Elang Sakti Salabenda.
Kemenangan meyakinkan di Lapangan Gelora Salabenda ini menjadi sinyal kuat bagi lawan-lawan lain di Piala Bupati Banggai bahwa Elang Sakti Salabenda adalah kandidat kuat juara.
Kolektivitas tim yang apik dan adaptasi cepat pemain asal Palu dan jaya bakti menjadi kunci utama keberhasilan mereka hari ini.












Discussion about this post