KILASBANGGAI,COM, NUHON – Semangat swasembada pangan terpancar jelas di wajah para petani Desa Tomeang, Kecamatan Nuhon. Dalam kegiatan panen raya jagung yang dihadiri oleh Ketua KTNA Kabupaten Banggai, Kepala Desa Tomeang, Andika Kulap, menyatakan kesiapan desanya untuk bertransformasi menjadi sentra produksi jagung utama di wilayah Kabupaten Banggai.
Andika Kulap menegaskan bahwa keberhasilan panen kali ini merupakan buah dari kerja keras masyarakat desa dan sinergi yang baik antara pemerintah desa dengan para kelompok tani.
Dalam pernyataannya, Andika Kulap menyampaikan bahwa pemerintah desa berkomitmen untuk terus mendukung sektor pertanian sebagai pilar utama ekonomi warga Tomeang.
“Kami di Desa Tomeang tidak ingin hanya sekadar panen dan menjual. Harapan saya ke depan, petani kita bisa mengelola pertanian secara lebih cerdas dan modern.

Kehadiran Ketua KTNA Banggai hari ini memberikan suntikan motivasi bagi warga kami untuk terus meningkatkan produktivitas,” ujar Andika Kulap di sela-sela kegiatan panen.
Andika menjelaskan bahwa Desa Tomeang memiliki potensi lahan yang masih sangat luas untuk dikembangkan. Ia berencana untuk terus mengawal pemanfaatan lahan tidur agar menjadi lahan produktif.
Sebagai kepala desa, beliau fokus pada perbaikan akses jalan kantong produksi agar biaya transportasi hasil panen petani bisa ditekan seminimal mungkin.
Andika berkomitmen untuk memastikan distribusi bantuan pertanian dari pemerintah pusat maupun daerah sampai tepat sasaran kepada warga Desa Tomeang yang benar-benar membutuhkan.
Lebih lanjut, Andika Kulap menyampaikan terima kasih atas kunjungan Irwanto Kulap selaku Ketua KTNA Banggai. Menurutnya, kolaborasi antara pemerintah desa dan organisasi seperti KTNA sangat krusial untuk membuka akses pasar dan teknologi bagi petani di desanya.
“Target kami jelas, warga Desa Tomeang harus sejahtera dari tanahnya sendiri. Panen jagung hari ini adalah langkah awal menuju kemandirian ekonomi desa yang lebih kuat,” tegasnya dengan optimis.












Discussion about this post