KILASBANGGAI.COM, Bunta – Menyambut HUT RI ke 79, Warga desa Demangan jaya, kecamatan bunta, kabupaten Banggai melaksanakan karnaval dan do’a bersama.
Karnaval di laksanakan di desa Demangan jaya dengan berjalan kaki di seputaran pemukiman warga. Kamis (16/8/2024)
Dalam kegiatan itu seluruh warga ikut berpartisipasi mulai dari perangkat desa , BPD, tokoh masyarakat, tokoh agama, karang taruna bahkan para anak-anak.
Karnaval di desa Demangan jaya ini di pimpin langsung oleh Rodikin selaku kepala desa .
“Soleh” kaur keuangan desa Demangan jaya kepada kilasbanggai.com mengatakan setelah di lakukan karnaval di sore hari kami melanjutkan do’a bersama.
Doa Bersama masih dalam Rangka mempringati HUT RI yang ke 79 sekaligus mengingat jasa pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan republik indonesia.
acara tersebut di hadiri oleh Kepala Urusan Agama Bunta dan Kacabjari Bunta serta bhabinkamtibmas. (*)
Discussion about this post