KILASBANGGAI.COM, NUHON – Sinergitas antara tokoh pertanian dan aparat penegak hukum ditunjukkan secara nyata di lahan pertanian Desa Pakowabunta, Kecamatan Nuhon, Kabupaten banggai.
Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Banggai, Irwanto Kulap, bersama jajaran Polres Banggai turun langsung ke lapangan untuk melaksanakan panen raya jagung bersama masyarakat setempat, Minggu (18/01/2026).
Kegiatan ini menandai kolaborasi strategis antara KTNA dan kepolisian dalam mendukung program pemerintah pusat terkait swasembada pangan serta memastikan stabilitas ekonomi di tingkat desa.
Dalam kesempatan tersebut, Irwanto Kulap menyampaikan bahwa keterlibatan institusi Polri, khususnya Polres Banggai, memberikan rasa aman dan motivasi tambahan bagi para petani untuk terus berproduksi.
“Pertanian bukan hanya soal urusan perut, tapi juga soal kedaulatan dan stabilitas daerah. Kehadiran rekan-rekan dari Polres Banggai Polsek bunta di tengah lahan jagung Desa Tomeang ini adalah bukti bahwa semua pihak bahu-membahu menjaga ketahanan pangan kita,” ujar Irwanto Kulap.

Kerjasama ini mencakup pemantauan distribusi sarana produksi pertanian seperti pupuk agar tepat sasaran dan bebas dari praktik penyelewengan.
Polres Banggai melalui Kapolsek nuhon aktif mendorong warga untuk memanfaatkan lahan tidur demi meningkatkan kesejahteraan ekonomi sekaligus menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.
Kepala Desa Tomeang, Andika Kulap, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi kolaborasi lintas sektor ini yang dinilai mampu mengangkat potensi desa ke level kabupaten.
Kegiatan panen jagung ini juga menjadi momentum bagi Polres Banggai untuk mempererat kedekatan dengan masyarakat melalui pendekatan problem solving ekonomi pertanian.
Dengan hasil panen yang melimpah dan situasi desa yang aman, diharapkan daya beli masyarakat Desa Tomeang terus meningkat.
Irwanto Kulap berharap kerjasama ini tidak berhenti di satu desa saja. “Kita ingin pola kerjasama KTNA, Pemerintah Desa, dan Polres ini menjadi role model bagi kecamatan lain di Banggai. Jika petaninya sejahtera dan pasarnya aman, Banggai akan menjadi daerah yang sangat kuat,” tutupnya












Discussion about this post