Kilasbanggai.com
Sabtu, Juni 21, 2025
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Karir
  • Pedoman Media Siber
  • Login
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • MEMILIH 2024
    • Pemilu Legislatif
    • Pilpres
    • Pilkada
  • SULTENG
  • CELEBES
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • BISNIS
  • TRAVEL
  • ADVETORIAL
No Result
View All Result
Kilasbanggai.com
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • MEMILIH 2024
    • Pemilu Legislatif
    • Pilpres
    • Pilkada
  • SULTENG
  • CELEBES
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • BISNIS
  • TRAVEL
  • ADVETORIAL
No Result
View All Result
Kilasbanggai.com
  • NASIONAL
  • BANGGAI
  • SULTENG
  • POLITIK
  • PARIWISATA
  • HUKRIM
Home Travel

Spot Surfing Terbaik Kelas Dunia Ada di Indonesia, Cek Lokasinya

Rdks by Rdks
5 Desember 2023
in Travel, Wisata
Salah satu spot surfing terbaik dunia di Indonesia berada di Pantai Sorake, Nias. (Foto: wonderfulimages.kemenparekraf.go.id)

Salah satu spot surfing terbaik dunia di Indonesia berada di Pantai Sorake, Nias. (Foto: wonderfulimages.kemenparekraf.go.id)

KILASBANGGAI.COM- Selain memiliki keindahan alam yang luar biasa, Indonesia juga menjadi salah satu destinasi tujuan para pemacu adrenalin.

Hal ini bisa kita lihat dari terus berkembangnya sport tourism di Indonesia.

Salah satu sport tourism yang cukup populer di Indonesia adalah surfing atau selancar.

BACA JUGA

Jalan Menuju Wisata Terkenal di Banggai Kepulauan Memprihatinkan, Wisatawan Asing Jadi Korban Kecelakaan

Jalan Menuju Wisata Terkenal di Banggai Kepulauan Memprihatinkan, Wisatawan Asing Jadi Korban Kecelakaan

23 Mei 2025
Wabup Banggai  Menerima Kunjungan Mr. Sham Dan Mr. Jhon Tamu Dari Kota Shanghai China

Wabup Banggai Menerima Kunjungan Mr. Sham Dan Mr. Jhon Tamu Dari Kota Shanghai China

15 Mei 2025

Hal ini tidak mengherankan, sebab Indonesia memiliki banyak spot surfing kelas dunia yang cukup menantang untuk ditaklukkan.

Bahkan, beberapa spot surfing terbaik di Indonesia kerap masuk dalam kalender utama kejuaraan surfing internasional.

Bagi Anda yang ingin memacu adrenalin dengan berselancar, berikut ini adalah spot surfing terbaik kelas dunia yang ada di Indonesia.

G-land, Banyuwangi

Pantai Sorake, Nias

Spot surfing terbaik di Indonesia yang pertama ada di Nias, Sumatera Utara. Tepatnya di Pantai Sorake. Pantai ini baru saja menjadi ajang adu ketangkasan para peselancar dunia dalam ajang World Surf League (WSL) Nias Pro 2023, yang digelar pada 11-17 September 2023 lalu.

Hal menarik dari Pantai Sorake Nias adalah gulungan ombak yang nyaris sampai bibir pantai, atau kurang lebih hingga 200 meter, yang sangat jarang ada di pantai lainnya di dunia. Hal ini membuat interval menunggangi ombak di Pantai Sorake jadi lebih lama. Tantangan pun ditambah dengan ketinggian gelombang yang bisa mencapai 3-5 meter.

G-land, Banyuwangi

Pantai Plengkung, Banyuwangi

Masih merasa asing dengan nama pantai ini? Sebutan beken Pantai Plengkung Banyuwangi adalah G-land. Pantai ini kerap menjadi destinasi utama para pecinta sport tourism yang ingin berselancar. Bahkan, G-land Banyuwangi disebut-sebut salah satu spot surfing terbaik di dunia, setelah Hawaii.

Pantai Plengkung Banyuwangi memiliki gulungan ombak setinggi 6-8 meter, dengan interval hingga 5 menit. Tak heran jika G-land kerap menjadi tuan rumah kompetisi selancar tingkat dunia. Salah satu yang digelar adalah World Surf League Championship Tour (WSLCT) 2022.

Pantai Sorake, Nias

Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat

Sekadar informasi, Sumatera Barat memiliki kurang lebih 400 spot surfing yang tersebar di Kepulauan Mentawai. Tak heran kalau banyak yang menyebutnya “surga tersembunyi” bagi para peselancar dunia. Salah satu spot surfing terbaik di Kepulauan Mentawai ada di Pulau Sipora, yang berhasil masuk dalam 20 Spot Surfing Terbaik di Dunia, versi CNN Travel.

Pulau Sipora memiliki ombak yang cukup konsisten, dengan tinggi hingga 7 meter. Karena tingginya gelombong, seakan membentuk terowongan yang sangat menantang bagi para peselancar dunia. Waktu terbaik untuk surfing di Pulau Sipora antara bulan April hingga Oktober. Sebab, pada rentang waktu tersebut ombak di Pulau Sipora sedang tinggi-tingginya.

Pantai Sorake, Nias

Pantai Tanjung Setia, Lampung

Salah satu pantai di Indonesia yang masuk dalam kalender World Surf League tahun ini adalah Pantai Tanjung Setia, Lampung. Event surfing internasional ini bertajuk World Surf League Krui Pro 2023, yang digelar pada 12-18 Juni 2023.

Berhadapan langsung dengan Samudera Hindia, selama puncak musim berselancar, yaitu pada Juni hingga Agustus, ombak Pantai Tanjung Setia bisa mencapai ketinggian antara 6-7 meter, dengan interval ombak yang sangat panjang hingga 200 meter.

Pantai Sorake, Nias

Pulau Rote, Nusa Tenggara Timur

Kalau di Jawa Timur ada G-Land, di Nusa Tenggara Timur punya T-Land. Yap, itulah julukan untuk spot surfing yang ada di Pulau Rote. Ombak di Pulau Rote bisa memanjang hingga 300 meter, dengan tinggi ombaknya bisa mencapai 4,5 meter. Beberapa spot surfing terbaik di Pulau Rote ada di Pantai Nemberala, Pantai Bo’a, dan Pulau Ndana.

G-land, Banyuwangi

Pulau Nihiwatu, Sumba Barat

Satu lagi spot surfing terbaik Indonesia yang ada di Nusa Tenggara Timur, yakni di Pulau Nihiwatu. Perpaduan antara alam yang cantik, keunikan budaya, keramahan penduduk lokal melengkapi sensasi berselancar di Pulau Nihiwatu. Bahkan pulau ini dijuluki dengan nama “Left God Waves”, karena ketinggian dan gulungan ombak yang menantang. Bagi Sobat Parekraf yang ingin menunggangi “Left God Waves” ini waktu terbaiknya ada di bulan Juli-Agustus. (*)

Previous Post

Kali Biru Genyem Papua: Surga Cantik di Bumi Cenderawasih

Next Post

Anak Sekolah di Lontio Bunta Butuh Perhatian Pemerintah

Berita Pilihan

Jalan Menuju Wisata Terkenal di Banggai Kepulauan Memprihatinkan, Wisatawan Asing Jadi Korban Kecelakaan

Jalan Menuju Wisata Terkenal di Banggai Kepulauan Memprihatinkan, Wisatawan Asing Jadi Korban Kecelakaan

by Rdks
23 Mei 2025
0

KILASBANGGAI.COM,BANGKEP- Akses jalan menuju objek wisata Pantai Poganda di Desa Lukpanenteng, Kecamatan Bulagi Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah sangat...

Wabup Banggai  Menerima Kunjungan Mr. Sham Dan Mr. Jhon Tamu Dari Kota Shanghai China

Wabup Banggai Menerima Kunjungan Mr. Sham Dan Mr. Jhon Tamu Dari Kota Shanghai China

by Rdks
15 Mei 2025
0

KILASBANGGAI.COM - Sejumlah tempat wisata di kabupaten banggai, Sulawesi tengah dikunjungi oleh puluhan wisatawan asing. Selain itu, Mereka juga bertemu...

Wabup Furqanuddin Hadiri Lebaran Ketupat di Pantai Hek Permai, Puluhan UMKM Ramaikan Acara

Wabup Furqanuddin Hadiri Lebaran Ketupat di Pantai Hek Permai, Puluhan UMKM Ramaikan Acara

by Rdks
7 April 2025
0

KILASBANGGAI.COM - Tradisi perayaan Lebaran Ketupat yang digelar di Pantai Hek Permai, Desa Tomeang, Kecamatan Nuhon, pada Senin (7/4/2025), berlangsung...

Jalan Menuju Objek Wisata Permandian Telaga Biru Butuh Perhatian Pemerintah

Jalan Menuju Objek Wisata Permandian Telaga Biru Butuh Perhatian Pemerintah

by Rdks
2 Januari 2025
0

KILASBANGGAI.COM, NUHON - Kerusakan jalan menuju objek wisata permandian Telaga Biru di Desa Damai Makmur, Kecamatan Nuhon, Kabupaten Banggai, Sulawesi...

Libur Tahun Baru 2025, Wisata Permandian Telaga Biru Ramai Pengunjung

Libur Tahun Baru 2025, Wisata Permandian Telaga Biru Ramai Pengunjung

by Rdks
1 Januari 2025
0

KILASBANGGAI.COM, NUHON - Tempat permandian telaga biru di kecamatan Nuhon, kabupaten banggai, sulawesi tengah ramai pengunjung di libur tahun baru...

Next Post
Anak Sekolah di Lontio Bunta Butuh Perhatian Pemerintah

Anak Sekolah di Lontio Bunta Butuh Perhatian Pemerintah

Discussion about this post

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Karir
  • Privacy Policy
Media Network

© 2023 Kilasbanggai.com

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • MEMILIH 2024
    • Pemilu Legislatif
    • Pilpres
    • Pilkada
  • SULTENG
  • CELEBES
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • BISNIS
  • TRAVEL
  • ADVETORIAL

© 2023 Kilasbanggai.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In