
KILASBANGGAI.COM,BANGGAI-Seorang pria ditemukan tewas di Kelurahan Dodung, Kecamatan Banggai, Kabupaten Banggai Laut (Balut), Sulawesi Tengah, Selasa (11/3/2025) sekira pukul 11.00 WITA.
Belakangan diketahui korban bernama Ramlan Salatun, 53 tahun.
Informasi yang dihimpun, korban ditemukan dalam keadaan terlentang di dalam kamar oleh dua rekannya.
Mereka langsung bergegas meminta pertolongan warga dan aparat keamanan setempat untuk dievakuasi.
Korban diduga telah meninggal sejak 2 hari lalu, dan saat ini korban telah dievakuasi ke rumah sakit untuk diotopsi.
Hingga saat ini, penyebab kematian belum diketahui. Polisi masih melakukan proses penyelidikan. (*)
Discussion about this post