Kilasbanggai.com
Jumat, Januari 23, 2026
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Karir
  • Pedoman Media Siber
  • Login
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • MEMILIH 2024
    • Pemilu Legislatif
    • Pilpres
    • Pilkada
  • SULTENG
  • CELEBES
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • BISNIS
  • TRAVEL
  • ADVETORIAL
No Result
View All Result
Kilasbanggai.com
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • MEMILIH 2024
    • Pemilu Legislatif
    • Pilpres
    • Pilkada
  • SULTENG
  • CELEBES
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • BISNIS
  • TRAVEL
  • ADVETORIAL
No Result
View All Result
Kilasbanggai.com
  • NASIONAL
  • BANGGAI
  • SULTENG
  • POLITIK
  • PARIWISATA
  • HUKRIM

Banjir Rob Terjang 2 Desa di Banggai Kepulauan: 97 Rumah Warga Terdampak, 21 Rusak Berat

Uci Saripi by Uci Saripi
23 Januari 2026
in Banggai Kepulauan

KILASBANGGAI.COM, BANGKEP- Banjir rob akibat gelombang pasang disertai angin kencang melanda Desa Ombuli dan Sabang, Kecamatan Bulagi Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah Kamis (22/1/2026).

Peristiwa hidrometeorologi tersebut menyebabkan puluhan rumah warga mengalami kerusakan dan terendam air laut.

Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Banggai Kepulauan, banjir rob terjadi sekitar pukul 16.00 WITA.

BACA JUGA

PLN Pastikan Pasokan Listrik Banggai Kepulauan Normal pasca Gagguan Mesin PLTD Salakan

PLN Pastikan Pasokan Listrik Banggai Kepulauan Normal pasca Gagguan Mesin PLTD Salakan

6 Januari 2026
PLTD Kota Salakan Terbakar, Listrik Banggai Kepulauan Blackout

Mesin PLTD Salakan Bangkep Terbakar

4 Januari 2026

Gelombang pasang yang cukup tinggi disertai angin kencang mengakibatkan kerusakan pada sejumlah dapur rumah warga dengan tingkat kerusakan yang bervariasi, mulai dari rusak berat hingga rusak ringan. Selain itu, sebagian rumah warga juga terendam air laut.

Akibat kejadian tersebut, sejumlah warga terpaksa mengungsi sementara ke rumah keluarga dan kerabat terdekat untuk menghindari dampak lebih lanjut.

BPBD Banggai Kepulauan melaporkan data sementara dari Desa Ombuli, sebanyak 32 Kepala Keluarga atau 110 jiwa terdampak, dengan total 32 rumah terdampak, terdiri dari 11 rumah rusak berat, 2 rumah rusak sedang, dan 19 rumah rusak ringan.

Sementara Desa Sabang, 65 KK atau 190 jiwa terdampak, serta 65 rumah rusak yang terdiri dari 10 rumah rusak berat, 11 rusak sedang, dan 44 rusak ringan

Selain itu, tanggul sepanjang 50 meter di Desa Sabang juga mengalami kerusakan berat.

Sehingga total, dampak yang dialami dari 2 desa tersebut, 97 rumah warga mengalami kerusakan, 21 rumah di antaranya rusak berat.

BPBD Banggai Kepulauan memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Banggai Kepulauan telah melakukan koordinasi dengan pemerintah desa setempat serta melakukan asesmen awal di lokasi kejadian.

Saat ini, kondisi air rob masih menggenangi sebagian rumah dan halaman warga. Petugas masih menunggu air laut surut untuk melakukan evakuasi barang-barang warga yang masih dapat diselamatkan.

BPBD Banggai Kepulauan menyebutkan kebutuhan mendesak bagi warga terdampak meliputi bantuan logistik berupa sandang, pangan, dan papan. Pemerintah daerah diharapkan segera menyalurkan bantuan guna meringankan beban warga yang terdampak banjir rob tersebut. (*)

Tags: BangkepBanjir RobBulagi UtaraOmbakOmbuliSabang
Previous Post

Pengelolaan Keuangan Dinilai Baik, Banggai Laut Raih Predikat B IPKD dari Pemprov Sulteng

Next Post

Respon Cepat, Unit Reskrim Polsek Pagimana Amankan Perkelahian Pelajar di Desa Taloyon

Berita Pilihan

PLN Pastikan Pasokan Listrik Banggai Kepulauan Normal pasca Gagguan Mesin PLTD Salakan

PLN Pastikan Pasokan Listrik Banggai Kepulauan Normal pasca Gagguan Mesin PLTD Salakan

by Asnawi Zikri
6 Januari 2026
0

KILASBANGGAI.COM, SALAKAN- PT PLN (Persero) memastikan pasokan listrik di wilayah Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah tetap normal dan andal pasca...

PLTD Kota Salakan Terbakar, Listrik Banggai Kepulauan Blackout

Mesin PLTD Salakan Bangkep Terbakar

by Muhammad Maruf
4 Januari 2026
0

KILASBANGGAI.COM,SALAKAN – Kabar mengejutkan datang dari Ibukota Kabupaten Banggai Kepulauan. Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Kota Salakan dilaporkan mengalami kebakaran...

Polres Banggai Kepulauan Gelar Perayaan Natal bersama Bupati Bangkep dan Balut

Polres Banggai Kepulauan Gelar Perayaan Natal bersama Bupati Bangkep dan Balut

by Uci Saripi
27 Desember 2025
0

KILASBANGGAI.COM, BANGKEP– Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) menggelar perayaan Natal tahun 2025 dengan penuh khidmat di Aula Dharma Laksana, Sabtu (27/12/2025)...

Polres Bangkep Gelar Diskusi Santai Bareng Jurnalis di Salakan

Polres Bangkep Gelar Diskusi Santai Bareng Jurnalis di Salakan

by Uci Saripi
23 Desember 2025
0

KILASBANGGAI.COM, SALAKAN— Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) menggelar diskusi santai sambil ngopi bareng para jurnalis di Kota Salakan, Kabupaten Banggai Kepulauan,...

Tagih Janji Program Berani Lancar, Afandi Bungalo: Gubernur Jangan Hanya Terpesona Indahnya Paisu Pok

Tagih Janji Program Berani Lancar, Afandi Bungalo: Gubernur Jangan Hanya Terpesona Indahnya Paisu Pok

by Muhammad Maruf
22 Desember 2025
0

KILASBANGGAI.COM,BANGKEP- Kondisi infrastruktur jalan menuju objek wisata andalan Sulawesi Tengah, Danau Paisu Pok, kembali menuai kritik tajam. Meski keindahannya telah...

Next Post
Respon Cepat, Unit Reskrim Polsek Pagimana Amankan Perkelahian Pelajar di Desa Taloyon

Respon Cepat, Unit Reskrim Polsek Pagimana Amankan Perkelahian Pelajar di Desa Taloyon

Discussion about this post

Respon Cepat, Unit Reskrim Polsek Pagimana Amankan Perkelahian Pelajar di Desa Taloyon

Respon Cepat, Unit Reskrim Polsek Pagimana Amankan Perkelahian Pelajar di Desa Taloyon

by Ikbal Siduru
23 Januari 2026
0

Banjir Rob Terjang 2 Desa di Banggai Kepulauan: 97 Rumah Warga Terdampak, 21 Rusak Berat

Banjir Rob Terjang 2 Desa di Banggai Kepulauan: 97 Rumah Warga Terdampak, 21 Rusak Berat

by Uci Saripi
23 Januari 2026
0

Pengelolaan Keuangan Dinilai Baik, Banggai Laut Raih Predikat B IPKD dari Pemprov Sulteng

Pengelolaan Keuangan Dinilai Baik, Banggai Laut Raih Predikat B IPKD dari Pemprov Sulteng

by Uci Saripi
23 Januari 2026
0

Kapolsek Bunta Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas demi Kesuksesan Piala Bupati Banggai

Kapolsek Bunta Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas demi Kesuksesan Piala Bupati Banggai

by Ikbal Siduru
22 Januari 2026
0

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Karir
  • Privacy Policy
Media Network

© 2023 Kilasbanggai.com

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BANGGAI
  • MEMILIH 2024
    • Pemilu Legislatif
    • Pilpres
    • Pilkada
  • SULTENG
  • CELEBES
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • BISNIS
  • TRAVEL
  • ADVETORIAL

© 2023 Kilasbanggai.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In