KILASBANGGAI.COM, BALUT- Pemerintah Kabupaten Banggai Laut mencatatkan capaian positif dalam pengelolaan keuangan daerah.
Berdasarkan Keputusan Gubernur Sulawesi Tengah Nomor 000.9.1/517/Brida-G.ST/2025, Banggai Laut berhasil meraih predikat B dengan kategori kemampuan keuangan daerah sedang pada Pengukuran Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) tahun 2025.
Capaian tersebut menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan daerah Kabupaten Banggai Laut berada pada kategori baik, serta telah dijalankan sesuai prinsip tata kelola pemerintahan yang akuntabel dan transparan.
Bupati Banggai Laut, Sofyan Kaepa, mengatakan keberhasilan ini merupakan hasil komitmen kuat pemerintah daerah dalam memperbaiki sistem pengelolaan keuangan, mulai dari tahap perencanaan, penganggaran, pelaksanaan hingga pelaporan keuangan yang dilakukan secara efektif dan bertanggung jawab.
“Capaian ini menjadi bukti bahwa seluruh proses pengelolaan keuangan daerah terus kita benahi agar sesuai dengan prinsip akuntabilitas dan transparansi,” kata Bupati Sofyan Kaepa.
Ia menjelaskan, IPKD merupakan instrumen evaluasi yang digunakan untuk mengukur kinerja pemerintah daerah dalam mengelola keuangan secara efisien, transparan, dan berkelanjutan.
Penilaian IPKD mencakup sejumlah indikator penting, di antaranya keselarasan perencanaan dan penganggaran, kualitas belanja daerah, kapasitas fiskal, serta tingkat kepatuhan terhadap regulasi yang berlaku.
Bupati Sofyan Kaepa juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh perangkat daerah yang telah bekerja keras dan bersinergi dalam mewujudkan tata kelola keuangan yang semakin baik di Kabupaten Banggai Laut.
“Predikat B ini adalah hasil kerja bersama. Ke depan, kami akan terus mendorong peningkatan kualitas pengelolaan keuangan daerah agar semakin efektif, efisien, dan memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Ia pun berharap capaian tersebut dapat dipertahankan, bahkan ditingkatkan pada periode penilaian berikutnya sebagai bagian dari upaya memperkuat keuangan daerah dan mendukung pembangunan berkelanjutan di Banggai Laut. (*)














Discussion about this post